Asumsi 5.45

Share this post
Aksi Jozeph Paul Zhang Ngaku Nabi ke-26
545byasumsi.substack.com

Aksi Jozeph Paul Zhang Ngaku Nabi ke-26

Asumsi
Apr 19, 2021
Share this post
Aksi Jozeph Paul Zhang Ngaku Nabi ke-26
545byasumsi.substack.com

Tantang warga untuk laporkan dirinya ke polisi

KILAS BALIK

Persija ke Final Piala Menpora 2021
Persija Jakarta sukses melaju ke final Piala Menpora 2021. Di laga semifinal, Macan Kemayoran mengalahkan PSM Makassar lewat drama adu penalti.

Messi
Lionel Messi ramai dibicarakan di Twitter dan menjadi trending topic. Ia sukses membawa Barcelona menjuarai Copa Del Rey dengan menyumbang dua gol dan mengalahkan Athletic Bilbao 4-0.

Yuni Shara Tanggapi Santai Para Pembully Dirinya
Penyanyi Yuni Shara membalas satu per satu komentar body shaming dan bullying warganet di Instagram. Foto yang dikomentari sebetulnya sudah diunggah sejak 2018 lalu, namun kini kembali ramai dibicarakan.

TERKINI

YouTuber Jozeph Paul Zhang Mengaku Nabi ke-26

Foto: Tangkapan Layar YouTube Jozeph Paul Zhang

Seorang pria bernama Jozeph Paul Zhang memicu kehebohan di jagat media sosial YouTube. Ia diduga menistakan agama Islam lewat sejumlah ucapan kontroversialnya.

Apa yang diucapkan?
Mulai dari menyindir ibadah puasa di bulan Ramadhan, hingga mengaku sebagai nabi ke-26.

Di mana pernyataan itu disampaikan?
Dalam sebuah forum diskusi via Zoom bertajuk "Puasa Lalim Islam" yang juga ditayangkan di akun YouTube pribadinya, Kamis (15/4/21).

Bagaimana awal mulanya?
Jozeph membuka diskusi dengan menyapa peserta yang ada di beberapa belahan dunia. Diskusi itu diawali dengan membaca doa oleh peserta Zoom.

"Shalom Indonesia, shalom Eropa rahayu, shalom yang ada di Afrika, di Rusia, Amerika, Kanada. Yang ada di New Zealand, Australia, shalom semua, rahayu. Yang ada di Kamboja. Juga yang ada di Thailand, Korea, luar biasa ya rombongan para nabi internasional," kata Jozeph.

"Boleh ya semua yang mau antre, bisa nomor antrean nabi. Lah wong situ nabi Jones disuruh buka dalam doa malah buka puasa sendirian, melangkahi. Suruh buka dalam doa malah buka puasa dia. Nggak bener ini nabi Jones sekte sesat Tangkitarian."

Sindir ibadah puasa di bulan Ramadhan
"Tema kita hari ini puasa lalim Islam. Luar biasa, lu yang puasa gua yang laper! Ha-ha-ha.... Gubrak gubrak. Password seperti biasa ya, buka jus jus jus gubrak gubrak gubrak olala bebe. Serius hari ini ya lu yang puasa gua yang laper, nggak bener lu," kata Jozeph dengan nada tinggi sambil tertawa.

Lalu, Jozephh bercerita perihal ibadah puasa yang dijalankan teman-teman muslimnya di Eropa. Ia menyebut, teman-temannya di sana hanya berpuasa di tahun pertama saja karena takut akan Allah.

"Jadi kalau kita lihat sekarang di Indo kan lagi puasa. Kalau di Eropa juga lagi... bukan lagi puasa, lagi duniawi nggak puasa. Sebab, temen-temen muslim di Eropa tahun pertama puasa, takut sama Allah. Tahun kedua puasanya separo, Allah lihat apa nggak. Tahun tiga bablas nggak puasa, Allah nggak lihat. Loh kenapa? Kan Allah maha tahu. Nggak, Allah lagi dikurung di Ka'bah."

Sebut jelang Idul Fitri jadi momen mengerikan
"Tapi dari dulu saya kalau lagi bulan puasa itu adalah bulan-bulan paling tidak nyaman. Apalagi kalau deket-deket Idul Fitri. 'Dung... dung... breng... dung... dung... breng... Sarimin pergi ke pasar... dung dung... breng... Allah bubar'. Wah itu tuh udah paling mengerikan. Itu horor banget."

Mengaku sebagai Nabi ke-26
"Gua kasih sayembara. Gua udah bikin video tantangan. Yang bisa laporin gua ke polisi gua kasih uang yang bisa laporin gua ke polisi penistaan agama, nih gua nih nabi ke-26, Jozeph Paul Zhang. Meluruskan kesesatan ajaran nabi ke-25 dan kecabulannya yang maha cabulullah."

Jozeph pun menantang siapa saja untuk melaporkannya ke pihak kepolisian atas penistaan agama dengan ganjaran uang Rp 1 juta, maksimal untuk lima laporan di wilayah polres yang berbeda. Sehingga total uang yang akan ia berikan Rp 5 juta.

Bagaimana tanggapan Menteri Agama?
Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas kepada wartawan, Minggu (18/4/21): "Saya berharap ada penegakan hukum segera atas intoleransi, yang sudah mengarah ke penistaan ini."

"Sikap intoleran memang tidak melihat agamanya apa. Tidak menjadi monopoli satu agama saja."

Polri gandeng interpol buru Jozeph
Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto bilang pihaknya menduga Jozeph tidak berada di Indonesia. Untuk itu, Polri berkoordinasi dengan pihak imigrasi yang mengetahui data perlintasan Jozeph, yang ternyata sudah meninggalkan Indonesia sejak Januari 2018 lalu.

Agus menegaskan keberadaan Jozeph di luar negeri tak menghalangi untuk mendalami kasus ini dan saat ini pihaknya sedang menyiapkan dokumen penyidikan. "Mekanisme penyidikannya akan terus berjalan walaupun yang bersangkutan di luar negeri," kata Agus.

Bareskrim Polri juga bekerja sama dengan kepolisian luar negeri dan membuat daftar pencarian orang (DPO). Langkah itu dilakukan agar Jozeph bisa dideportasi dari negara tempat ia berada saat ini.

*Ramadhan

COVID-19

Menkes Cicil Tunggakan Insentif Nakes

Foto: Ramadhan/Asumsi.co

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan Kementerian Kesehatan telah membayar insentif tenaga kesehatan (nakes) yang tertunggak di 2020 lalu.

Berapa yang dicicil?
Melalui akun Twitter @BudiGSadikin, Menkes menyebut tunggakan insentif 2020 yang sudah dibayarkan sebesar Rp 26 miliar kepada 4.603 nakes.

"Tunggakan insentif 2020 yang sudah dibayarkan ke 4.603 nakes sebesar Rp 26 miliar. Akan terus bertambah per hari. Seluruh Kemenkes saya minta kerja keras," kata Budi, Minggu (18/4/21).

Berapa jumlah total tunggakan insentif?
Lewat dokumen yang diunggah Budi, total tunggakan insentif dalam pengajuan surat perintah membayar (SPM) adalah Rp 116,452 miliar dengan total 18.365 nakes.

Insentif 2021 sudah dibayar April lalu
Pada kesempatan itu, dirinya juga mengumumkan bahwa per 12 April, Kemenkes sudah membayar insentif 2021 sebesar Rp 31,7 miliar bagi 4.686 nakes, dari total pengajuan SPM senilai Rp 35,2 miliar bagi 5.253 nakes.

"Teman-teman Nakes, mulai tanggal 12 April kemarin, insentif 2021 yang sudah dibayarkan ke 4.686 nakes sebesar Rp 31,7 miliar."

*Ramadhan

INTERNASIONAL

Pemimpin Kudeta Myanmar Bakal ke Jakarta

Foto: Time

Panglima junta militer Myanmar, Jenderal Min Aung Hlaing, dikabarkan akan berkunjung ke Jakarta.

Apa tujuannya ke Jakarta?
Menghadiri pertemuan khusus para pemimpin negara-negara Asia Tenggara (ASEAN) di Jakarta pada 24 April mendatang.

Jadi kunjungan resmi pertama usai kudeta
Kabar Jenderal Min bakal ke Jakarta datang dari Kementerian Luar Negeri Thailand. Ini akan menjadi perjalanan resmi pertamanya sejak militer Myanmar menggulingkan pemimpin sipil Aung San Suu Kyi.

"Beberapa pemimpin telah mengkonfirmasi kehadiran mereka termasuk MAH Myanmar (Min Aung Hlaing)," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Thailand Tanee Sangrat dalam pesan kepada wartawan seperti diberitakan kantor berita AFP, Sabtu (17/4).

Apakah akan bahas situasi Myanmar?
Pertemuan ASEAN itu sendiri diharapkan dapat mengatasi krisis yang sedang berlangsung di Myanmar pasca-kudeta.

Siapa sosok Min Aung Hlaing?
Min Aung Hlaing menjadi sosok paling kontroversial dan disorot dunia saat ini. Ia merupakan otak di balik kudeta pemerintahan sipil Myanmar pada 1 Februari lalu.

Berapa jumlah korban pasca kudeta?
Dua bulan kudeta berlangsung, situasi di Myanmar masih belum menunjukkan tanda-tanda mereda. Pemberontakan sipil terhadap junta militer kian gencar hingga ke pelosok negeri. Sementara aparat keamanan semakin brutal menindak para penentang militer.

Menurut kelompok aktivis Myanmar, Asosiasi Bantuan untuk Tahanan Politik (AAPP), pasukan keamanan Myanmar telah menewaskan lebih dari 720 orang dan menahan sekitar 3.100 aktivis, jurnalis, dan pembangkang, sejak kudeta

Selebriti dan influencer juga jadi sasaran aparat
Tak hanya demonstran, militer juga telah mengeluarkan surat perintah penangkapan setiap malam di media yang dikelola pemerintah, menargetkan selebriti, influencer, jurnalis, dan aktivis terkemuka dengan banyak pengikut di media sosial.

Pada Jumat malam, militer menangkap 380 orang yang terdiri dari selebriti, aktivis, hingga influencer.

*Ramadhan

Kerah Biru: Custom Motor Bukan Sekedar Bongkar Pasang, Seni Diutamakan

Surat 5.45

5.45 keren

*Offan

Selamat pagi 5.45 Terima kasih telah menjadikan pagi saya bukan soal instagram saja. Isu politik/sosial Indonesia menjadi sangat menarik bagi saya sejak mendengarkan podcast asumsi. Sadar bahwa banyak hal yang terjadi disekitar kita dan itu cukup memprihatinkan dan asumsi menyampaikan itu dengan prespektif sangat berbeda dan luas. Sekali lagi Terima kasih untuk semua yang terlibat dalam 5.45 semoga kalian selalu dalam lindungan-Nya. Aamiin

*Nanda

Bagi kami pendapatmu penting. Sampaikan ke bit.ly/surat545

Iklan Baris

Fariza Dates. Marhaban yaa ramadhan. Kami menyediakan berbagai jenis kurma: Ajwa, Ruthab, Sukari, dan Madjool dengan kualitas premium yang pastinya harga terjangkau. Ada paket hampers nya juga loh. Untuk info dan pemesanan langsung aja cek IG kita yaa! Selamat berpuasa:).

Koalakiddie. Hai bunda, ayah, dan om-tante sekalian, kalau mau kasih kado baju lebaran untuk anak atau keponakan tercinta bisa dong cek di @koalakiddie.id. ditunggu bun~

Mau pasang iklan gratis? Klik di sini

Share this post
Aksi Jozeph Paul Zhang Ngaku Nabi ke-26
545byasumsi.substack.com
TopNew

No posts

Ready for more?

© 2022 Asumsi
Privacy ∙ Terms ∙ Collection notice
Publish on Substack Get the app
Substack is the home for great writing